Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kegiatan Masyarakat » Pengurus DPD LDII Wonogiri Audiensi dengan Wakil Bupati, Perkuat Sinergi dan Dukungan terhadap Program Pemerintah

Pengurus DPD LDII Wonogiri Audiensi dengan Wakil Bupati, Perkuat Sinergi dan Dukungan terhadap Program Pemerintah

  • account_circle Editor@ldiiwonogiri
  • calendar_month Rab, 2 Apr 2025
  • visibility 218
  • comment 0 komentar

Wonogiri, 25 Maret 2025 – Pengurus Harian DPD Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Wonogiri, yang dipimpin oleh Weda Hendra Giri, melakukan audiensi dengan Wakil Bupati Kabupaten Wonogiri, Imron Rizkyarno, pada Selasa (25/3) di Kantor Wakil Bupati Wonogiri. Audiensi ini sekaligus menjadi ajang silaturahim serta penyampaian program kerja DPD LDII Kabupaten Wonogiri tahun 2025.

DPD LDII yang diwakili oleh pengurus harian turut mengucapkan selamat kepada Bapak Setyo Sukarno dan Imron Rizkyarno yang telah resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto pada Kamis (20/2/2025) di Istana Presiden, Jakarta. Keduanya dilantik bersama 961 Kepala Daerah-Wakil Kepala Daerah dari seluruh Nusantara dan akan mengemban jabatan untuk periode 2025-2030.

Dalam kesempatan tersebut, Weda menyampaikan berbagai program kerja yang telah dan akan dilaksanakan LDII, terutama dalam bidang pendidikan, wawasan kebangsaan, pemberdayaan ekonomi, serta dakwah yang moderat dan toleran. Ia menegaskan bahwa LDII berkomitmen untuk berkontribusi dalam pembangunan bangsa dan negara melalui delapan klaster pengabdian yang menjadi fokus organisasi.

“LDII selalu berkomitmen untuk mendukung program-program pemerintah yang baru, khususnya dalam menjaga kerukunan antarumat beragama serta memajukan pembangunan di Wonogiri. Kami juga aktif dalam kegiatan sosial dan pemberdayaan masyarakat,” ujar Weda.

Ia menjelaskan bahwa delapan bidang pengabdian LDII mencakup wawasan kebangsaan, pendidikan, ekonomi, kesehatan, pangan dan lingkungan, teknologi digital, energi baru terbarukan, serta seni dan budaya. Wawasan kebangsaan menjadi prioritas utama LDII dalam menanamkan nilai-nilai persatuan dan kesatuan kepada generasi muda.

Selain itu, LDII Wonogiri juga siap mendukung dan menyukseskan berbagai program pemerintah yang baru saja dilantik, khususnya dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM), ketahanan pangan, moderasi beragama, serta kepemudaan.

Audiensi ini juga menjadi sarana untuk mempererat sinergi antara organisasi keagamaan dan pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas sosial serta mendukung pembangunan berkelanjutan. Weda berharap bahwa melalui sinergi yang baik, delapan klaster pengabdian LDII dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Wakil Bupati Wonogiri, Imron Rizkyarno, mengapresiasi inisiatif LDII dalam menjalin sinergi dengan pemerintah. Ia menegaskan bahwa pemerintah daerah siap berkolaborasi dengan organisasi keagamaan seperti LDII dalam membangun Wonogiri yang lebih maju.

“Sebagai bagian dari pembina keormasan, kami berharap sinergi dengan LDII dapat semakin erat untuk menjaga persatuan, ketertiban, dan keamanan masyarakat,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya peran LDII dalam membina generasi muda agar lebih produktif dan terhindar dari pengaruh negatif. “Kami mengapresiasi langkah LDII yang konsisten dalam menjaga kerukunan dan mendukung pembangunan. Sinergi antara pemerintah dan organisasi keagamaan seperti LDII sangat penting untuk menciptakan harmoni sosial,” tambahnya.

Dalam pertemuan ini, LDII dan Pemerintah Kabupaten Wonogiri juga membahas rencana kolaborasi dalam beberapa kegiatan ke depan, seperti seminar wawasan kebangsaan, peningkatan SDM, serta program kerja lainnya. Kolaborasi ini diharapkan dapat semakin memperkuat peran ormas dalam mendukung pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat. kim-dpd

  • Penulis: Editor@ldiiwonogiri

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Terima Kunjungan BP Haji RI, Ketum DPP LDII Dukung Perbaikan Tata Kelola Haji

    Terima Kunjungan BP Haji RI, Ketum DPP LDII Dukung Perbaikan Tata Kelola Haji

    • calendar_month Sab, 8 Mar 2025
    • account_circle Editor@ldiiwonogiri
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Jakarta (7/3). Ketua Umum DPP LDII KH Chriswanto Santoso menerima kunjungan Badan Penyelenggara (BP) Haji RI di Kantor DPP LDII, Jakarta, pada Jumat (7/3). Rombongan dipimpin oleh Kepala BP Haji Mochamad Irfan Yusuf (Gus Irfan), yang didampingi Wakil Kepala BP Haji Dahnil Anzar Simanjuntak dan jajaran. Kiai Chriswanto memberikan dukungan agar penyelenggaraan haji dikelola dalam […]

  • Asisten Pemerintahan dan KESRA Wonogiri Ajak Ormas dan Pemerintah Bersinergi Hadapi Bonus Demografi 2045

    Asisten Pemerintahan dan KESRA Wonogiri Ajak Ormas dan Pemerintah Bersinergi Hadapi Bonus Demografi 2045

    • calendar_month Kam, 24 Okt 2024
    • account_circle Editor@ldiiwonogiri
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Wonogiri (24/10) – Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (KESRA) Kabupaten Wonogiri, Drs. H. Teguh Setiyono, M.M., memberikan sambutan penting dalam acara Rapat Pimpinan Daerah (RAPIMDA) LDII Kabupaten Wonogiri yang diadakan pada Kamis (24/10) di R.M. Saraswati. Dalam sambutannya, Teguh menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan organisasi masyarakat (ormas) dalam menyiapkan generasi muda menghadapi bonus demografi […]

  • Ketum LDII : Pendidikan Pertama Dan Utama Ada Di Keluarga

    Ketum LDII : Pendidikan Pertama Dan Utama Ada Di Keluarga

    • calendar_month Sel, 29 Jun 2021
    • account_circle Editor@ldiiwonogiri
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Jakarta, 29/6/21. Hari Keluarga Nasional (Harganas) diperingati setiap 29 Juni. Untuk mengingatkan pentingnya peran dan nilai keluarga, sebagai unit sosial terkecil dalam masyarakat.Harganas resmi ditetapkan pada 1992 oleh Presiden Soeharto. Namun akar peringatannya sendiri sudah ada sejak masa perjuangan rakyat Indonesia dalam merebut kemerdekaan.Peringatan tahunan ini berawal dari penyerahan kedaulatan Indonesia oleh Belanda pada 22 […]

  • Buka Turnamen Futsal,Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC)LDII Kelurahan Balepanjang Tegaskan Penerapan Sikap 29 Karakter Luhur LDII

    Buka Turnamen Futsal,Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC)LDII Kelurahan Balepanjang Tegaskan Penerapan Sikap 29 Karakter Luhur LDII

    • calendar_month Ming, 27 Jul 2025
    • account_circle Editor@ldiiwonogiri
    • visibility 282
    • 0Komentar

    JATIPURNO— Ketua PAC LDII Kelurahan Balepanjang membuka turnamen futsal LDII Balepanjang Cup, antar TPQ Se-Kelurahan Balepanjang Tahun 2025.Turnamen dilaksanakan dilapangan futsal Lowo Ireng, Jatisrono, Minggu (20/7). Tema kegiatan turnamen ini yaitu Balepanjang Futsal Cup 2025 “Berolahraga, Berkarakter, Semangat”.   Kegiatan di inisiasi dan dilaksanakan oleh bagian pemuda dan olahraga PAC LDII Kelurahan Balepanjang, dengan melibatkan […]

  • DPD LDII Wonogiri Gelar Media Gathering, Perkuat Sinergi untuk Masyarakat Berakhlakul Karimah

    DPD LDII Wonogiri Gelar Media Gathering, Perkuat Sinergi untuk Masyarakat Berakhlakul Karimah

    • calendar_month Ming, 23 Mar 2025
    • account_circle Editor@ldiiwonogiri
    • visibility 436
    • 0Komentar

    Wonogiri – Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Wonogiri menggelar kegiatan Media Gathering dengan tema Peran Media dalam Membangun Masyarakat Wonogiri yang Maju, Bijak dan Berakhlaqul Karimah di Resto Jawi, Kecamatan Ngadirojo, Sabtu, 22 Maret 2025 sore. Acara dihadiri oleh Ketua DPD LDII Kabupaten Wonogiri Sutoyo beserta jajaran, sejumlah awak media di […]

  • PAC LDII DESA KOPEN adakan LDII CUP I 2022 Memeriahkan HUT RI ke 77

    PAC LDII DESA KOPEN adakan LDII CUP I 2022 Memeriahkan HUT RI ke 77

    • calendar_month Sel, 26 Jul 2022
    • account_circle Editor@ldiiwonogiri
    • visibility 88
    • 0Komentar

    JATIPURNO – Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 77 dan Semangat olahraga yang dibalut silaturahmi sedang menggelora di Desa Kopen, Kecamatan Jatipurno, Wonogiri. Tak terkecuali di kalangan pemuda organisasi keagamaan, kegiatan olahraga sebagai upaya menjaga kebugaran tubuh juga jadi perhatian. Salah satu kegiatan olahraga dengan semangat kekeluargaan terlihat dalam penyelenggaraan Sepakbola yang dilaksanakan Pimpinan Anak […]

expand_less